Kucing termasuk hewan yang banyak dipelihara, karena bulu halus dan sifat manjanya tidak heran hewan yang satu ini menjadi sangat dicintai oleh anak-anak maupun orang dewasa. Anda pun bisa menghibur diri dan tersenyum sendiri melihat mereka melakukan berbagai tindakan dengan caranya sendiri.
Dengan melihatnya saja sudah membuat Anda gemas, tapi apakah Anda memiliki pengetahuan yang lengkap tentang gaya hidup kucing?
Jika tidak ada baiknya Anda membaca beberapa fakta tentang kucing di bawah ini yang dilansir dari oddstuffmagazine.
1. Seorang pencinta kucing disebut Ailurophilia (Yunani: cat + kekasih).
2. Sekelompok kucing disebut "clowder."
3. Kucing betina cenderung lebih mengutamakan kaki kanannya, sedangkan kucing jantan lebih cenderung menggunakan kaki kirinya. Menariknya lagi, manusia kidal di dunia ini juga cenderung dialami oleh laki-laki.
4. Seekor kucing tidak bisa memposisikan kepalanya di bawah saat turun dari atas pohon, hal itu karena bentuk cakar kucing yang memang dirancang hanya untuk memanjat dengan posisi kepala di atas. Itu berarti untuk turun dari pohon, kucing harus turun dengan cara berjalan mundur ke bawah.
5. Kucing mampu membuat sekitar 100 suara yang berbeda, sedangkan Anjing hanya mampu membuat sekitar 10 suara.
6. Otak kucing secara biologis lebih mirip dengan otak manusia daripada otak anjing, itu karena pada otak manusia dan otak kucing terdapat daerah identik yang bertanggung jawab untuk mengatur emosi.
Tidak ada komentar: